Rabu, 06 April 2011

lagi

Pekerjaan sterilisasi baglog : adalah pekerjaan penentuan dari proses pembuatan baglog atau media tanam. Tujuan sterilisasi adalah mematikan unsur-unsur pertumbuhan jamur liar didalam baglog atau media tanam. Karena proses sterilisasi menggunakan sistem sterilisasi basah (tekanan uap air panas), maka yang harus diperhatikan adalah besaran apinya dan jam lama kerjanya (sekitar 14 - 16 jam dari kapasitas 600 baglog dengan ukuran kantong plastik 22/35).
Pendinginan baglog : setelah melewati fase sterilisasi, baglog atau media tanam dipindahkan atau dimasukkan ke ruangan inokulasi dan didiamkan selama 1 x 24 jam (agar menjadi dingin) sebelum diisi bibit jamur.

Pekerjaan inokulasi : adalah memindahkan bibit induk jamur ke dalam baglog atau media tanam. Dikerjakan diruangan tertutup yang steril (bersih) termasuk alat kerja dan tenaga kerja yang melaksanakan pekerjaan inokulasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar